Thursday, 28 March, 2024

Kenalkan Produk Asli Solokuro, PAC Muslimat gelar Festival UMKM Muslimat NU Se-Kecamatan Solokuro


Nulamongan.or.id. Solokuro – Pengurus Anak Cabang (PAC) Muslimat NU Solokuro, gelar Festival UMKM Muslimat NU Se-Kecamatan Solokuro yang bertempat di Pondok Pesantren Roudlotul Muta’abbidin Payaman Solokuro pada (14/2022).

Festival UMKM Muslimat NU Se-Kecamatan Solokuro turut dimeriahkan oleh banyak peserta dari setiap ranting-ranting Muslimat NU dan terdapat 14 stand produksi UMKM dan diikuti satu peserta partisipan UMKM dari Santri Kontemporer Pondok Pesantren Roudlotul Muta’abbidin.

Ibu Nyai Hj.Muslichah selaku Pengasuh Pondok Pesantren Roudlotul Muta’abbidin, ia menyampaikan terimakasih atas partisipasi Peserta Festival UMKM yang telah di gelar dan memohon maaf atas segala kekurangan dalam persiapan sarana dan prasarana.

Alfin M. Khoiri selaku Sekcam Solokuro mengatakan, bahwa sudah banyak kontribusi yang dilakukan oleh UMKM di kecamatan Solokuro, semakin kompak, kegiatan tersebut sudah dilakukan oleh pegiat UMKM termasuk ibu-ibu Muslimat NU dan ibu-ibu diluar Muslimat NU.

“Dengan adanya kegiatan UMKM menjadi wahana silaturrahim bagi Masyarakat, produk-produk UMKM bisa menjadi barang bawaan saat kunjungan walimahan pengganti gula pasir.” kata beliau.

Ketua Pimpinan Cabang Mulimat NU Lamongan  Drs.Kartika Hidayanti, MM. mengajak Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) untuk ikut andil dalam menjaga NKRI melalui pendidikan Ajaran Ahlussunah Waljamaah Annahdliyah kepada putra-putrinya, mengajarkan kepada mereka agar selalu mengamalkan Sholawat paling tidak Sholawat jibril “Shallallahu Ala Muhammad Shollallahu Alaihi Wa Sallim”  untuk memperoleh rahmat dan barokah dari Allah SWT dan syafa’at dari Nabi Muhammad serta untuk mengatasi segala problematika.

Beliau juga  menekankan pada pedidikan Aklaqul Karimah untuk menjaga pergaulan putra-putrinya  seperti maraknya tawuran antar pelajar dan antar pemuda serta menjaga kerukunan antara mereka.

”Jika mereka sibuk tawuran bagaimana mereka kedepannya menjadi pemimpin yang baik dan adil, karena pemimpin yang adil bisa membawa kepada kesejahteraan masyarakat.”ujarnya

Masih dalam kesempatan yang sama, beliau mengungkapkan betapa pentingnya kegiatan ekonomi keummatan (Nahdlotut Tujjar) melalui UMKM, para ibu Muslimat NU Solokuro dapat membantu Ma’isyah rumah tangga untuk meringankan beban suami dalam mencari nafkah. Festival ini menjawab tantangan ekonomi global yang harus mampu mandiri dan berdikari,  NU memiliki peran strategis karena menjadi salah satu mitra penting bagi pemerintah dalam menyejahterakan masyarakat dan merupakan bukti nyata bahwa organisasi PAC Muslimat NU Solokuro mampu memberikan manfaat bagi masyarakat di sekitarnya”.

Ketua PC Muslimat NU Lamongan tersebut juga mengharap produk-produk UMKM Muslimat NU harus menghasilkan produk yang berkwalitas, produk yang bahan bakunya hiegenis, dan didesain dengan packaging (kemasan) yang menarik sehingga bisa go internasional, keuangannya juga didikelola secara professional.

Drs.Kartika Hidayanti, MM. diakhir sambutannya juga mengharap setelah ini akan memproduksi bumbu Nasi Boranan dalam kemasan untuk di ekspor keluar negeri termasuk menembus pasaran Negara jepang.

Acara  seremonial Festival UMKM Muslimat NU Se-Kecamatan Solokuro  diakhir dengan doa oleh Ketua Tandliyah MWC NU Solokuro : Bapak K.H. Fattah Amin, S.Ag (Thoha)

0 comments on “Kenalkan Produk Asli Solokuro, PAC Muslimat gelar Festival UMKM Muslimat NU Se-Kecamatan Solokuro

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *