Sunday, 16 February, 2025

Tanggap Corona, Tim Satgas Covid-19 PCNU Lamongan bergerak Cepat


nulamongan.or.id, Lamongan – Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Lamongan bergerak cepat dalam menangangi wabah corona. Melalui beberapa lembaga, perangkat organisasi membentuk tim Satgas yang diketuai oleh H. Umayyah dan Maghfur sebagai sekretarisnya. Sebagai satuan Tugas, Tim ini juga dibantu oleh relawan yang terdiri dari semua elemen baik dari perangkat PC maupun MWC NU.

Menurut Umayah, Tim Satgas Covid-19 PCNU Lamongan dilengkapi dengan tenaga medis yang disambilkan dari pengurus LKNU dan LKKNU Lamongan.

tim medis terdiri dari perawat dan dokter spesialis penyakit dalam dan spesialis bedah” terangnya kepada

Ketua Satgas Covid-19 ini juga menambahkan, bahwa tim ini mempunyai tugas utama bukan mengobati namun memberikan edukasi dan sosialisasi kepada masyarakat agar sadar terhadap bahaya virus serta mampu melindungi diri agar tidak menjadi korban,

karena tim ini bukan satuan medis, namun lebih dari upaya PCNU Lamongan sebagai organisasi sosial-kemasyarakatan” imbuhnya

Umayyah yang juga ketua LKNU menambahkan bahwa tim satgas lebih menargetkan kawasan yang lazim menjadi basis kegiatan warga NU. Misalnya terhadap masjid, bagaimana mampu mengatur social distancing, pengaturan shof saat sholat. Adapun terhadap lembaga pendidikan dibawah naungan LP Ma’arif bagaimana mengedukasi untuk belajar di rumah.

kami juga berhasil menghimpun dana dari masyarakat, yang kami gunakan untuk memberikan kepada masing-masing tingkat MWC NU se-kabupaten Lamongan 240 liter per MWC larutan disinfektan siap pakai.” imbuhnya

Sumbangan dari masyarakat, menurut Tim Satgas COvid 19 ini juga digunakan untuk pembelian sabun cair dan handsatitiser untuk mwc.

0 comments on “Tanggap Corona, Tim Satgas Covid-19 PCNU Lamongan bergerak Cepat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *